SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PERSEBARAN PENDUDUK KABUPATEN GROBOGAN TAHUN 2022

Penulis

  • Feldi Hilyawan Universitas PGRI Semarang
  • Bambang Agus Herlambang Universitas PGRI Semarang

Kata Kunci:

Sistem Informasi Geografis, Kependudukan, Persebaran Penduduk, Website

Abstrak

Persebaran penduduk merupakan bentuk penyebaran penduduk secara merata di setiap wilayah dalam suatu negara. Pada tahun 2022 Kabupaten Grobogan memiliki jumlah penduduk sebesar 1.501.145 jiwa dari 19 Kecamatan. Dengan adanya informasi tersebut dibuatlah sebuah sistem informasi yang berfungsi menampilkan data persebaran penduduk di setiap Kecamatan dalam bentuk peta tematik dan tabel yang interaktif. Sistem informasi tersebut dibuat dengan menggunakan metode waterfall, diawali dengan analisis kebutuhan, kemudian perancangan desain, implementasi menggunakan software Qgis dan Visual Studio Code, pengujian menggunakan metode Blackbox Testing, dan tahap terakhir yaitu pemeliharaan untuk menjaga agar sistem informasi tetap berjalan dengan baik. Dari seluruh proses tersebut dapat menghasilkan sebuah sistem informasi yang menampilkan persebaran penduduk Kabupaten Grobogan tahun 2022. Sistem informasi tersebut dapat menjadi sumber informasi yang bermanfaat dan mudah diakses bagi masyarakat serta berbagai pihak yang membutuhkan.

Unduhan

Diterbitkan

2024-02-01