IMPLEMENTASI KAMERA ESP32-CAM UNTUK MONITORING HAMA BURUNG PADA TANAMAN PADI

Penulis

  • Rita Erma Pujianti Universitas KH. A. Wahab Hasbullah
  • Primaadi Airlangga Universitas KH. A. Wahab Hasbullah

Kata Kunci:

Hama Burung Pipit, ESP32-CAM, Notifikasi Real-Time

Abstrak

Hama burung pipit merupakan salah satu masalah utama yang mempengaruhi produktivitas tanaman padi. Untuk mengatasi hal ini, diperlukan sistem monitoring yang efektif dan efisien. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan kamera ESP32-CAM dalam mendeteksi dan memonitoring hama burung pipit pada tanaman padi, serta memberikan notifikasi secara real-time melalui bot Telegram kepada petani. Rumusan masalah yang diangkat meliputi efektivitas penggunaan ESP32-CAM dalam mendeteksi hama, bagaimana implementasi sistem pemantauan ini, serta dampak penggunaan teknologi ini terhadap proses monitoring hama secara keseluruhan.Sistem ini menggunakan ESP32-CAM sebagai perangkat utama untuk menangkap gambar dan video dari area persawahan dan setiap deteksi dikirimkan secara langsung ke bot Telegram sebagai notifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ESP32-CAM mampu mendeteksi dan mengidentifikasi kehadiran hama secara efektif, serta memberikan informasi secara real-time kepada petani, memungkinkan mereka untuk mengambil tindakan cepat. Selain itu, implementasi sistem ini terbukti dapat meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam memantau hama secara berkelanjutan dengan biaya yang relatif terjangkau. Kesimpulannya, penggunaan kamera ESP32-CAM yang terintegrasi dengan bot Telegram merupakan solusi yang praktis dan efisien untuk monitoring hama burung pipit pada tanaman padi. Teknologi ini memberikan kontribusi positif dalam upaya peningkatan hasil pertanian melalui pemantauan hama yang lebih cerdas dan responsif.

Sparrow pests are one of the main problems affecting rice crop productivity. To overcome this, an effective and efficient monitoring system is needed. This research aims to implement the ESP32-CAM camera in detecting and monitoring sparrow pests on rice plants, as well as providing real-time notifications via Telegram bot to farmers. The formulation of the problem raised includes the effectiveness of using ESP32-CAM in detecting pests, how to implement this monitoring system, as well as the impact of using this technology on the overall pest monitoring process. This system uses ESP32-CAM as the main device for capturing images and videos from rice fields and each detection is sent directly to the Telegram bot as a notification. The research results show that the ESP32-CAM is able to detect and identify the presence of pests effectively, as well as provide real-time information to farmers, enabling them to take quick action. Apart from that, the implementation of this system has been proven to increase efficiency and accuracy in monitoring pests on an ongoing basis at a relatively affordable cost. In conclusion, the use of the ESP32-CAM camera integrated with the Telegram bot is a practical and efficient solution for monitoring sparrow pests on rice plants. This technology makes a positive contribution to efforts to increase agricultural yields through smarter and more responsive pest monitoring.

Unduhan

Diterbitkan

2024-12-30